21 Mei 2008

Microsoft Windows XP Service Pack 3


Akhirnya Microsoft merilis Microsoft Windows XP service Pack 3. Dalam Windows XP SP 3. Menurut NeoSmart, salah satu fitur Windows Vista yang akan dimasukkan adalah fitur backported di mana di dalamnya termasuk Network Access Protection (NAP), sebuah kebijakan teknologi yang menginspeksi komputer terlebih dahulu sebelum terhubung dengan suatu jaringan besar, kemudian juga akan mengupdate secara otomatis ataupun melakukan pengeblokan jikalau ada yang tidak memenuhi kriteria keamanan. Tambahan lainnya berasal dari modul kernel yang memuat beberapa algoritma enkripsi yang dapat diakses oleh 3rd party developer. Model aktivasi Windows yang terbaru tidak akan membuat user menginputkan nomor seri produk (product key) lagi.

Windows XP SP 3 tersedia untuk di download yang besarnya 316,4 MB. Microsoft juga menyarankan untuk meng-update Windows XP SP 3 lebih baik menggunakan Windows Update karena jumlah yang di download lebih sedikit. Beberapa user yang coba mendownload dari link diatas, muncul error di HTTP 404. Namun beberapa user juga telah berhasil mendownload dengan menggunakan Windows Update.

Tidak ada komentar: